Monday, June 4, 2018

APA ITU HIPNOTERAPI?

By June 04, 2018 No comments
APA ITU HIPNOTERAPI?


Apa itu hipnoterapi?

Hipnoterapi adalah hipnosis yang terbimbing atau sebuah keadaan trance untuk mencapai  tingkat fokus dan konsentrasi di level tertentu dengan bantuan dari seorang hipnoterapis. Keadaan trance ini mirip dengan keadaan dimana seseorang sedang membaca buku, menonton film, mendengarkan music, atau meditasi.
Dalam keadaan ini, secara total klien bisa merubah perhatian mereka jauh ke dalam dirinya untuk menemukan dan memanfaatkan sumber dayanya yang bisa membantu mereka membuat suatu perubahan atau mendapatkan kembali kendali dalam area tertentu di dalam hidup mereka.

Kapan hipnoterapi digunakan?

Hipnoterapi adalah sebuah bentuk dari terapi yang digunakan bersamaan dengan bentuk lain dari perawatan medis. hipnoterapi ada banyak penerapannya. Hipnoterapi bisa digunakan untuk mengobati kecemasan, phobia, penyalah gunaan terhadap zat tertentu termasuk tembakau, disfungsi seksual, perilaku spontan yang tidak dikendaki dan kebiasaan buruk.
Hipnoterapi bisa digunakan untuk untuk menambah kualitas tidur, gangguan belajar, gangguan komunikasi, dan permasalahan dalam hubungan. Hipnoterapi bisa juga membantu dalam manajemen rasa sakit dan bisa memperbaiki bebebrapa kondisi medis seperti ganggguan pencernaan, gangguan kulit, efek samping kehamilan dan kemoterapi.
Hipnoterapi juga bisa digunakan oleh para dokter gigi untuk mengontrol rasa takut pasien atau untuk mengobati kondisi oral yang lain.

Apa yang bisa diharapkan dari hipnoterapi?

Walaupun ada banyak tekniknya, hipnoterapi klinis biasanya dilakukan dengan lingkungan terapetik yang tenang. Therapist akan membimbing anda ke keadaan rileks dan terfokus kemudian meminta anda untuk memikirkan sebuah pengalaman dan situasi dengan cara pandang yang positif yang bisa membuat anda merubah cara anda berpikir dan berperilaku.
Tidak seperti penggambaran hipnotis yang biasa dalam film, buku-buku, atau di panggung anda tidak akan kehilangan kesadaran, tertidur, atau berperilaku diluar kendali anda. Anda hanya akan mendengar sugesti dari therapist-nya. namun menjadi terserah pada anda mau di turuti atau tidak.

Bagaimana cara kerja hipnotis?

Hipnosis bukanlah suatu perawatan psikoterapetik (atau sebuah bentuk dari psikoterapi) tapi lebih ke sarana atau prosedur yang membantu memfasilitasi beberapa tipe terapi yang bervariasi dalam medis atau perawatan psikologis. Hanya penyedia layanan kesehatan yang terlatih saja yang disertifikasi dalam hypnosis klinik yang bisa memutuskan dengan pasien mereka jika hipnosis harusnya dilakukan bersamaan bentuk dengan perawatan yang lain. Dengan psikoterapi, panjangnya dari perawatan hipnotis bervariasi tergantung dengan kompleksitas dari masalah itu sendiri.

Apa yang dicari dari seorang hipnoterapis?

Kalau di Amerika, orang-orang disana akan mencari  seorang hipnoterapis yang telah menjadi anggota dari American Society of Clinical Hypnosis (ASCH) atau the Society for Clinical and Experimental Hypnosis. Untuk menjadi anggota di organisasi ini seorang hipnoterapis harus punya gelar doctor dalam bidang kesehatan, dentistry atau psikologi dan memiliki jam terbang pelatihan hipnoterapi yang sudah ditentukan besarannya.
Dalam hal lain, praktisi selevel doctor dalam hal perawatan kesehatan alternatif misalnya mengobatan tradisional cina bisa juga diterima dalam anggota. Tentu saja diluar hanya sebatas melihat dari level akreditasi seorang hipnoterapis, anda juga harus mencari orang yang cocok dengan anda. Yang terpenting adalah anda merasa nyaman dan percaya diri terhadap treatment yang dilakukan oleh therapist.

artikel selanjutnya: Cara Melakukan Self-Hypnosis serta Latihannya

0 comments:

Post a Comment